TNI Kodim 1403 Palopo HIbur Rakyat Lewat Pagelaran Wayang Kulit



PALOPO - Memasuki usia ke-78 tahun TNI, secara nasional di 78 titik TNI menggelar kegiatan pagelaran wayang kulit. 


Dari 78 titik tersebut, Kota Palopo menjadi salah satu tempat pelaksanaan Pagelaran Wayang Kulit yang diselenggarakan Kodim 1403 Palopo di gedung Saodanrae Convention Center, Kota Palopo, Jumat (6/10/2023).


Komandan Kodim 1403 Palopo, Letkol Inf. Apriadi Nidjo mengatakan jika kegiatan  pagelaran wayang kulit ini salah satu rangkaian HUT TNI yang ke-78.


"Di umurnya yang ke 78 tahun kemerdekaan bukan umur singkat dan ini merupakan doa warga seluruh Indonesia, karena ini semua berkat doa dan tentunya harapan kami ke depan adalah TNI tetap manunggal bersama rakyat," kata Apriadi Nidjo.


Dirinya juga menyampaikan ucapkan terima kasih yang menyempatkan  waktunya hadir dalam rangka memuliakan peringatan hari ulang tahun ke-78 TNI.


"Terimakasih atas kedatangan dalam memuliakan HUT TNI ke 78 ini. Dimana pelaksanaan kegiatan pagelaran wayang kulit ini juga dilaksanakan di 78 titik di seluruh Indonesia sesuai umurnya saat ini," ucapnya.


Lebih lanjut dirinya menuturkan, jika saat tengah menghadapi tahapan pemilu tahun 2024, sesuai dengan amanat dari bapak panglima TNI untuk tetap menjaga Sinergitas dan Kolaborasi. 


"Sesuai dengan amanat dari bapak panglima TNI dan pesannya kepada semuanya anggota TNI harus bersinergi dengan Polri berkolaborasi dengan jajaran forkopimda pemerintah daerah serta dengan seluruh elemen masyarakat Indonesia untuk menciptakan pemilu yang aman dan damai," ujarnya.


Sekadar diketahui, di HUT TNI Tahun 2023 ini, Kodim 1403 Palopo telah melaksanakan sejumlah kegiatan seperti Pemeriksaan kesehatan gratis, Penanganan Stunting.


Kemudian pemberian bantuan kepada kaum dhuafa, Jalan Santai, Senam Bersama, anjangsana ke rumah keluarga veteran dan warakawuri, upacara peringatan HUT TNI dan Pagelaran Wayang Kulit. 


Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI Budi Suharto, S.I.P., M.Si. bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 141/Tp. Kolonel Inf Agus Salim, Kasi Log Kasrem 141/Tp. Kolonel Arm lwan Aprianto.


Kasi Ter Kasrem 141/tp. Kapolres Palopo, Danyon D Pelopor Brimob, Kompol Agus SE. M.M, Wakapolres Luwu Utara, Para perwira staf, Kabalak dan Danramil Jajaran Kodim 1403/Palopo serta tamu undangan.

Previous Post Next Post