Miris.. Upah Pekerja Proyek Jalan Aspal Ruas Mulyorejo-Banyuwangi Belum Dibayar

 


LUWU UTARA - Pembangunan yang pesat  sedang gencar di kabupaten Luwu utara baik itu anggaran yang bersumber dari dana alokasi khusus ( DAK) dan dari dana Pemulihan Ekonomi Nasional di tahun anggaran 2022.

 

Akan tetapi tercapainya pembangunan infrastruktur yang bersumber dari dana pinjaman pemerintah pusat (PEN)  bertujuan tidak lain adalah untuk bangkitnya Kabupaten Luwu Utara  pasca bencana alam banjir bandang lalu dari keterpurukan ekonomi.

 

Tapi sungguh sangat disayangkan pembangunan jalan aspal ruas Mulyorejo-Banyuwangi yang menggunakan anggaran hampir Rp 6 milyar dikeluhkan oleh para pekerja bangunan pendukungnya yang merasa dirugikan oleh pihak pemenang tender ruas jalan yang dimenangkan oleh PT RR

 

Menurut salah seorang pekerja berinisial DW (43) mengatakan mereka sudah bekerja sejak bulan November namun belum dibayar.

 

“Kami sudah kerja sejak pertengahan bulan November, kami sudah menyelesaikan tanggung jawab kami, tapi kenapa upah kerja kami sampai sekang belum dibayar,” kata DW(43) Minggu (4/12/2022).


Begitupun dengan PR(52) mengeluhkan pihak kontraktor yang enggan membayarkan upah kerja mereka.

 

“Bagaimana kami mau kerja lagi pak kalo dapur kami tidak berasap, sebenarnya kami masih ditunjukkan untuk kerjakan talud sekitar seratus meter lagi, tapi apa yang kami mau pake kerja kalo untuk makan saja kami harus mengutang dulu, kami minta cash bon saja sampe sekarang tidak ada, jadi yaa kami selesaikan saja pasangan yang sudah ada baru kami serahkan masa sih kami orang kecil yang harus modali mereka pengusaha besar,” ucap PR.

 

Penanggung jawab pekerjaan HE(37)  mengatakan jika hal ini sudah disampaikan ke bendahara namun masih menunggu pencairan.

 

“Saya sudah sampaikan ke bendahara tapi dia bilang tunggu pencairan dulu sementara mengurus. Waah masalah itu masa sih uang receh ji itu kalo sekelas PT RR  tidak mampu menutupi dulu upah kerja pekerjanya nanti saya hubungi pimpinannya pak,” ujar HE.

 

Previous Post Next Post