Tanah Longsor di Walenrang Utara, Jalan Belum Dapat Dilalui Mobil


LUWU
– Pasca hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan tanah longsor dan banjir di sejumlah kecamatan di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, pada Minggu (3/10/2021) sore, sekitar pukul 17.00 WITA.

Sejumlah ruas jalan penghubung antar desa diantaranya Kecamatan Walenrang Barat dan Walenrang Utara, pada Minggu malam ini, belum dapat diakses kendaraan roda empat, akibat masih tertimbun material tanah longsor.

Namun saat ini, baru kendaraan roda dua atau sepeda motor yang dapat tembus melalui akses jalan desa, khususnya untuk menuju beberapa lokasi tanah longsor terparah di wilayah tersebut.

Dari pantauan di lokasi, khususnya di Desa Sangtandung, hingga pukul 22.30 WITA, warga bersama para relawan masih bahu-membahu menyingkirkan sedimen longsor yang menutupi jalan.

Hingga saat ini, Wakil Bupati Luwu Syukur Bijak telah menurunkan satu unit alat berat Excavator untuk penanganan tanah longsor di Kecamatan Walenrang Barat.


Previous Post Next Post