Seorang Warga di Palopo Diterkam Buaya, Beruntung Selamat



PALOPO – Seorang warga di RT 02 / RW 01 Kelurahan Pentojangan, Kecamatan Telluwanua, Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Rabu (10/06/2020) siang diterkam buaya dan mengalami luka serius di beberapa bagian tubuh.

Korban adalah Muslimin (63), ia diterkam buaya saat hendak membuang telur di sungai sekitar pukul
14.30 WITA.

Menurut salah seorang warga, Isdar mengatakan korban dan kedua anaknya menuju kesungai untuk membuang telur dengan niat memberi makanan pada buaya, namun tiba-tiba seekor buaya berukuran besar muncul dan langsung menerkam korban dan membawa korban ketengah sungai.

" Saat korban diterkam, buaya tersebut membawa korban ketengah sungai, beruntung kedua anaknya bernama Egi dan Idil langsung loncat untuk menolong bapaknya sehingga terkaman buaya itu terlepas," kata Isdar.

Sementera menurut Bhabinkamtibmas Kelurahan Pentojangan, Bripka Sahrul Pongliling mengatakan korban telah dilarikan ke rumah sakit Sawerigading Palopo untuk menjalani perawatan medis.

" Informasi yang kami dapatkan bahwa korban diterkam buaya mengalami luka serius dibagian Dada, Pinggang, Kaki dan dibagian pantat korban akan dilakukan operasi," ucap Sahrul.

Previous Post Next Post