Jadi Narasumber di TWKT, Karemuddin Memotivasi Peserta

Timurinspirasi.com, Sukamaju --- Hadir sebagai salah satu  Narasumber pada kegiatan Temu Wicara  Karang Taruna (TWKT) Se-Kabupaten Luwu Utara yang ke-III,  Wakil Ketua II DPRD Luwu Utara  Karemuddin, menyampaikan Pesan Motivator.

Dirinya yang juga merupakan Ketua Karang Taruna Kabupaten Luwu Utara  Memotivasi Peserta yang Hadir pada kegiatan yang digelar  di Desa Sapta Marga, Kecamatan Sukamaju, Luwu Utara 14-15 Desember 2019.

Dialog dengan yang mengusung Tema "KITA MAU APA" dihadiri Kurang Lebih 300 Peserta dari  utusan Karang Taruna Tingkat Desa hingga tingkat Kecamatan.

Sesuai dengan tema, Karemuddin memompa semangat para peserta dengan kata-kata Motivasi miliknya.

"Kalo memang harapan adik adik karang taruna sudah menentukan harapan maka mulai saat ini konsistenlah dengan arah yang kalian harapkan jangan membuang waktu lagi
Karna kesempatan hari ini tidaklah sama dengan kesempatan esok begitu seterusnya," Tutir Pria yang akrab di sapa Abbi.

Tak hanya itu, Sebagai salah satu tokoh masyarakat yang kini menjadi cerita di warung kopi,  Karena Kegigihan dan kerja keras, Hal itu ia juga tuangkan dalam pemaparan miliknya.

"Dan ingatlah satu hal kesuksesan itu ada di tanganmu bukan di tangan orang lain jadi janganlah pernah berharap akan diberikan kesuksesan itu dari orang lain karna itu sangatlah mustahil, Maka dari itu mulai saat ini juga tentukan arah harapan mu mau jadi apa kalian di masa masa mendatang dan kunci memang arah itu supaya kalian fokus pada arah membangun masa depan diri kita sendiri.(slm/IT)

Previous Post Next Post