Turun Sedikit, Harga Kebutuhan Pokok di Palopo Belum Stabil




PALOPO - Harga kebutuhan pokok di pasar Pusat Niaga  Kota Palopo, Sulawesi Selatan,  Senin(13/05/2019) sore mulai turun, meski sudah turun namun dinilai belum stabil.

Harga bumbu dapur seperti Cabai merah besar, Cabai keriting, Bawang nerah dan Bawang putih meski harga turun tipis namun masih tinggi. 

Satgas Pangan Polres Palopo mengatakan bahwa setelah pihaknya melakukan pengecekan harga di sejumlah pedagang memastikan jika kebutuhan pokok terpenuhi hingga akhir Ramadan.


“Hasil pemantauan saat ini secara umum harga kebutuhan pokok seperti Bawang Merah, Bawang Putih dan Cabai Rawit memang masih tinggi karena kebutuhan masyarakat saat ini juga meningkat pada saat bulan Puasa Ramadan,” tutur AKBP Ardiansyah, Kapolres Palopo.

Menurutnya meski persediaan pangan mencukupi hingga akhir Ramadan, namun pihaknya masih akan mengecek barang disemua distributor.

“Untuk tetap memastikan harga dan ketersediaan pangan kami akan tetap melakukan pengecekan ke semua distributor pangan yang masuk di pasar Pusat Niaga Palopo,” bebernya.


Menurut pedagang, Salma mengatakan bahwa harga tersebut masih tinggi meski turun namun diperkirakan akan naik lagi. Tingginya harga bumbu dapur di Kota Palopo akibat cuaca buruk dan hanya didatangkan dari luar daerah yakni kabupaten Enrekang. 


“Hari ini harga mulai turun, itu karena pasokan banyak yang masuk, tetapi kemungkinan akan naik lagi kedepan mengingat di bulan puasa ini permintaan tinggi,” kata Salma pedagang rempah saat ditemui di pasar.

Harga sejumlah kebutuhan pokok seperti Cabai Merah Besar satu kilogram seharga Rp 25.000 sebelumnya Rp 30.000 perkilogram, Cabai Keriting Rp 30.000 perkilogram sebelumnya Rp 32.000 perkilogram, Cabai Rawit Rp 50.000 perkilogram, sebelumnya Rp 55.000 perkilogram, sementara harga Tomat masih bertahan dengan harga RP 10.000 perkilogram. 

“Harga Bawang Merah perkilogram yang ukuran besar Rp 40.000 yang ukuran kecil Rp 35.000, dan Bawang Putih hari ini turun dari harga Rp 60.000 perkilogram menjdi Rp 50.000 perkilogram,” ucapnya. 

Begitupun harga Ayam Potong meski turun namun masih tinggi. Pedagang memperkirakan akan mengalami kenaikan dalam beberapa hari kedepan,

“Saat ini harga Ayam Potong perkilogram Rp 24.000 sebelumnya Rp 27.000, penurunan harga sudah berlangsung sejak 2 hari lalu,” ujar Rika.

Begitupun dengan harga ikan, jenis Ikan Tuna dan Ikan Cakalang hanrganya terus melambung tinggi.
Harga satu ekor ukuran satu kilogram Rp 70.000 sebelumnya Rp 50.000, Ikan Cakalang sebelumya Rp 20,.000 perkilogram naik menjadi Rp 30.000 perkilogram.

“Harga ikan saat ini memang tinggi karena kondisi cuaca yang tidak mendukung, pasokan dari nelayan sangat sedikit makanya harga agak mahal,” tutur Fadli.




Previous Post Next Post