Bersama Bupati Luwu Utara, Kapolsek Mappedeceng Bawa Bantuan ke Korban Puting Beliung

LUWU UTARA -  Kepolisian Sektor  (Polsek) Mappedeceng, Luwu Utara, Sulawesi  Selatan, mendampingi Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani memberi bantuan bagi warga terdampak bencana puting beliung di  Dusun  Bali indah 1 Desa Mekar Jaya Kecamatan Mappedeceng, Senin  (15/8/2022).

Kapolsek Mappedeceng Ipda Aris mengatakan bencana puting beliung terjadi pada Minggu (14/8/2022)  yang melanda 3 unit rumah masing-masing rumah milik, Komang Suka Sana, Kadek Restiasa dan Made Punduh.

“Terdapat 3 unit rumah warga yang terdampak bencana puting beliung yang kerusakannya tidak terlalu parah, rata-rata kerusakan pada bagian atap, dan dinding rumah warga,” kata Ipda Aris, saat dikonfirmasi.

Lanjut Aris, kerugian dari ketiga rumah warga ditaksir hingga Rp 10 juta lebih.

“Kerugian akibat bencana puting beliung ini yang melanda 3 rumah warga sekitar Rp10,5 juta,” ucap Aris.

Pemda Luwu Utara bersama BPBD, Kepolisian, Camat dan Kepala Desa  memberikan bantuan kepada korban.

“Bantuan diberikan kepada korban berupa beberapa jenis bantuan logiistik dan sembako dari Pemda Luwu Utara yang diserahkan langsung Bupati Indah Putri Indriani dengan harapan sedapat mungkin dapat mengurangi beban yang dialami masings korban,” ujar Aris.

Bencana puting beliung tersebut, warga diminta untuk berhati-hati dan mewaspadai terjadinya bencana alam terutama puting beliung dan bencana alam lainnya.

“Tidak menutup kemungkinan kejadian serupa akan terulang kembali dikarenakan faktor cuaca hujan disertai dengan angin kencang masih sering terjadi di wilayah kecamatan Mappedeceng dengan keadaan cuaca yang tidak menentu,” tutur Aris.

Previous Post Next Post