Kasus Baru Covid-19 Bertambah 1 orang di Luwu, Vaksinasi Terus Dilakukan

 

LUWU – Kasus baru positif covid-19 Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, bertambah 1 orang, penambahan 1 kasus positif tersebut terjadi sejak 5 hari yang lalu yakni pada Minggu (6/06/2021).

Sekretaris BPBD Luwu, Aminuddin, mengatakan penambahan 1 kasus positif covid-19 dari Kecamatan Bastem Utara, dengan penambahan tersebut jumlah warga di Bastem Utara terpapar covid-19 sudah mencapai 2 orang.

“Awalnya dirawat di rumah sakit Bintang Laut Palopo dan setelah menjalani pemeriksaan dinyatakan covid-19, yang bersangkutan tengah menjalani isolasi mandiri dan tim satgas covid-19 juga sudah melakukan tracing hasilnya tidak ada yang  positif,” kata Aminuddin saat dikonfirmasi, Kamis (10/05/2021).

Menurut Aminuddin, selama 2 pekan kasus covid-19 bertahan di angka Nol kasus, namun dengan penambahan 1 kasus tersebut maka jumlah warga yang terpapar aktif korona sesuai data Dinas Kesehatan yaitu positif 683 orang, sembuh 656 orang dan meninggal 26 orang.

“Dengan munculnya 1 kasus tersebut kita harus lebih waspada dan tetap menerapkan protokol covid-19 yakni menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir dan menghindari kerumunan guna mencegah meluasnya virus covid-19,” ucap Aminuddin.

Lanjut Aminuddin, vaksinasi covid-19 Kabupaten Luwu terus dilakukan dengan jumlah sasaran 257.396 orang. Untuk capaian vaksinasi covid-19 untuk SDM Kesehatan sasaran 1.992 orang dosis pertama menyasar 2.283 orang (114,61%), Lansia sasaran 3.437 orang dosis pertama 798 orang (23,22%), Petugas Publik sasaran 16.498 dosis pertama 10.649 orang (63,48%) dan Masyarakat Umum sasaran 235.469 dosis pertama 3.296 orang (1,39%).

“Untuk dosis kedua SDM Kesehatan 2.084 orang atau 104,57%, Lansia 319 orang atau 9,28%, Petugas Publik 6.312 orang atau 38,25% dan Masyarakat Umum 308 orang atau 0,13%,” ujar Aminuddin.

Previous Post Next Post