Dinkes Luwu Terima 2.500 Pcs Alat Rapid Test Dari Tim GTTP

LUWU -  Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (TGTPP) Covid-19 Kabupaten Luwu kembali menyerahkan peralatan yang diberikan berupa Rapid Test sebanyak 2.500 pcs.

Penyerahan alat Rapid Test tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Rahman Mandaria, didampingi Sekretaris BPBD Luwu, Amiruddin Alwi, kepada Dinkes Luwu, di kantor BPBD Luwu, Kamis, 15 Oktober 2020.

Kepala BPBD Luwu, Rahman Mandaria, mengatakan dengan adanya alat ini dapat membantu tenaga kesehatan maupun tim Gugus Tugas dalam penanganan covid-19 dengan cepat.

“Dalam rangka pencegahan dan pengendalian Covid-19 di Luwu, Tim TGGP saat ini melakukan Rapid Test Massal kepada Jajaran Pemerintah Daerah dan Swasta, yang berhubungan langsung dengan masyarakat,” ujarnya.

Rahman menambahkan bahwa untuk Rapid test Massal ini sudah terlaksana di beberapa titik baik instansi Pemerintah, serta Swasta seperi Bank, dan Tokoh.

“Kita harapkan lewat Rapif Test Massal ini bisa mencegah penyebaran Covid-19. Kita himbau kepada seluruh masyarakat agar senantiasa mematuhi Protokol Kesehatan, Pakai Masker, Jaga Jarak, dan Rutin Mencuci Tangan,” terangnya.

Diketahui, untuk jadwal Rapat Test Kamis 15 Oktober 2020, dilaksanakan di Inspektorat Luwu dan Kementrian Agama Luwu. (*)

Previous Post Next Post