Abdullah Jaya Hartawan adalah Sosok Penyayang



PALOPO - Anggota KPU Palopo, Abdullah Jaya Hartawan, meninggal dunia, Senin (14/10/2019) pagi, di Rumah Sakit Mega Buana Palopo.

Direktur Umum Rumah Sakit Mega Buana, Nilawati Uli mengatakan dirinya kaget mendengar almarhum meninggal dunia.

"Secara pribadi Almarhum teman dekat, sama-sama kami di Ikatan Alumni (IKA) SMP 2, beberapa minggu lalu sempat komunikasi lewat WA," kata Nilawati.

Kata Nilawati, Jaya panggilan akrab Abdullah Jaya Hartawan, ia sempat cerita tentang dirinya yang lagi pendekatan.

"Dia lagi pendekatan sama perempuan, alamrhum orang baik, anak yang sayang terhadap ibunya," ujarnya.

Baca : Abdullah Jaya Hartawan Anggota KPU Palopo Meninggal Dunia


Sebelumnya diberitakan Dokter RSU Mega Buana, Riska, menyebut, dia datang ke rumah sakit sekitar pukul 07.45 Wita dan dirawat di ruang Unit Gawat Darurat (UGD).

“Dia tiba sekitar pukul 07.40 wita, sempat diperiksa sekitar 5 menit di ruang UGD, namun pasien menghembuskan nafas terakhirnya,” kata dr Riska.
Menurut dr Riska, almarhum merasakan sakit di dada selama 3 hari terakhir. “Dia bilang sudah tiga hari sakit di dada. Beliau sakit jantung,” ujarnya.
Komisioner KPU Iswandi Ismail mengatakan Abdullah jaya hartawan meninggal dunia pukul 08.20 Wita.
Telah berpulang ke Rahmatullah Abdullah Jaya Hartawan pada hari ini pukul 08:20 Wita, semoga diampuni dosanya dan ditempatkan di tempat yang mulia di sisi Allah SWT. Saat ini almarhum di bawa ke rumah saudaranya di RSS Balandai untuk di semayamkan. Rencananya akan dikebumikan pada hari ini juga setelah ashar," ucapnya.
Sebelum menjadi anggota KPU, Abdullah Jaya Hartawan aktif di media televisi yakni Trans media group (Trans Tv dan Detik.com).  
Previous Post Next Post