Upaya Pemuda Menepis Stigma Negatif, Karang Taruna Sendana Palopo Gelar Bakti Sosial





PALOPO
- Sebagai organisasi yang menaungi para pemuda, Karang Taruna tentunya harus dapat menanamkan jiwa kepedulian terhadap seluruh anggotanya. Para pemuda harus menjadi garda terdepan dalam memotivasi masyarakat agar saling peduli terhadap sesama.

Seperti halnya yang dilakukan para pemuda yang tergabung dalam organisasi Karang Taruna Kecamatan Sendana Kota Palopo, Sulawesi Selatan ini, dengan menggelar Bakti Sosial (Baksos) di Lapangan Kurung Kelurahan Sendana, Minggu (13/2/2022).

Koordinator Bidang Minat dan Bakat Karang Taruna Kecamatan Sendana, Sari Anugrah mengatakan, tujuan dilaksanakan kegiatan tersebut untuk merehabilitasi sarana dan prasarana yang diperlukan dalam menunjang bakat para pemuda di Kecamatan Sendana.

"Tujuan kami yang lebih utama itu sebagai fasilitator, agar pemuda yang ada di Kecamatan Sendana ini kedepan melalui program yang kami rencanakan bisa dimanfaatkan dengan baik," kata Sari kepada Inspirasitimur.com.


Dia menuturkan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu program dari Bidang minat dan bakat bekerja sama dengan bidang kewirausahaan dan hubungan Masyarakat Karang Taruna Kecamatan Sendana.

"Ini juga merupakan salah satu program kami agar bagaimana kedepan segala sesuatu yang menyangkut tentang minat dan bakat dengan kewirausahaan hubungan masyarakat, itu bisa kami rehab semaksimal mungkin demi kepentingan bersama," ungkap Sari.

Olehnya itu, pihaknya berharap agar seluruh elemen bisa berpartisipasi dalam menghidupkan budaya gotong royong di Kecamatan Sendana.

"Kami juga berharap, seluruh pihak bisa berkontribusi dalam hal kegiatan seperti ini, sembari juga kembali menghidupkan semangat bergotong royong," harap Sari.


Senada hal itu juga diungkapkan Arzad, selaku Ketua Karang Taruna Kecamatan Sendana. Dia mengatakan, langkah yang dilakukan tersebut untuk menepis berbagai macam stigma negatif masyarakat di Kecamatan Sendana.

Dia berharap seluruh masyarakat dapat memahami terbentuknya organisasi kepemudaan Karang Taruna Kecamatan Sendana itu mampu menampung seluruh aspirasi masyarakat.

"Tidak hanya dibidang sosial masyarakat, kami akan berupaya diberbagai sektor, karang taruna bisa menjadi lembaga pengayom kepentingan masyarakat baik itu pendidikan, seni, budaya dan olahraga" ungkap Arzad.

Sekedar diketahui, pengurus Karang Taruna Kecamatan Sendana tersebut menjadwalkan untuk melaksanakan bakti sosial pada setiap Hari Minggu di seluruh wilayah kelurahan yang ada di Kecamatan Sendana. Hal ini dilakukan sebagai langkah konkrit untuk menerapkan jiwa kepedulian di tubuh para anggotanya. (Ben)

Previous Post Next Post