Pasien Sembuh Covid di Luwu Utara Bertambah 22 Orang, Kasus Konfirmasi Positif Capai 1.177 Orang

LUWU UTARA - Juru Bicara Tim Satgas Penanganan Covid-19 Lutra, I Komang Krisna, Senin 8 Februari 2021, mengkonfirmasi ada penambahan 22 warga yang sembuh dari positif corona. Selain itu, total yang meninggal 40 orang.

"Kasus pasien sudah meninggal saat ini mencapai 40 Orang, sedangkan yang terkonfirmasi virus corona mencapai 1.177 orang dan sembuh hari ini 22 orang," terang Juru Bicara Penanganan Covid-19 Luwu Utara, I Komang Krisna.

Sesuai data pantauan Covid-19 Kabupaten Luwu Utara, Kecamatan Masamba total positif 265 orang meninggal 8 orang, Baebunta 168 positif meninggal 4, Baebunta Selatan 48 positif meninggal 1, Sabbang 40 positif meninggal 1, Sabbang Selatan 27 positif meninggal 2, Sukamaju 138 positif meninggal 9, Sukamaju Selatan 54 positif meninggal 4 orang.

Sedangkan di Kecamatan Bone-Bone 83 orang positif meninggal 4 orang, Tana Lili 68 positif meninggal 3, Malangke 27 positif meninggal 2, Malangke Barat 34 positif meninggal tidak ada, Mappedeceng 140 positif meninggal 2 orang.

Untuk Kecamatan di pegunungan terisolir yakni, Rampi 4 positif, Seko 24 positif dan Rampi 19 orang positif  ketiga kecamatan ini belum ada yang meninggal terpapar covid19.

“Dengan tambahan 22 yang sembuh, kini ada 1.177 kasus terkonfirmasi Covid-19, diantaranya, 159 menjalani isolasi, 40 orang meninggal dunia dan 979 orang dinyatakan sembuh,” jelas Komang Krisna.

Masih meningkatnya kasus baru Covid-19 itu, Komang berharap, masyarakat ikut berperan aktif dalam memutus sebaran corona virus ini.

“Mari kita saling mengedukasi keluarga masing-masing, lingkungan sekitar kita tentang bahaya virus ini serta bagaimana disiplin menerapkan protokol kesehatan,” pesan Komang,

Salah satu upaya memutus sebaran Covid-19 adalah vaksinasi. Olehnya itu, keterlibatan semua pihak dalam menyukseskan vaksinasi nasional bisa menjadi modal kuat untuk melawan virus corona.

Komang mengimbau kepada warga untuk selalu menerapkan 4M yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan. (ben)

Previous Post Next Post