PALOPO - Kepolisian Polres Palopo, Sulawesi Selatan menggandeng jurnalis menjadi cooling system dalam rangka mewujudkan Pilkada Serentak 2024 berjalan lancar, aman dan damai pada 27 November 2024 medatang.
Dalam diskusi yang penuh akrab
dengan nuansa santai, Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nafsikin mengungkapkan
bahwa jelang Pilkada serentak 2024 pihaknya akan melakukan langkah-langkah dan
terobosan demi terciptanya suasana yang aman dan nyaman sehingga pihaknya menginstruksikan
jajarannya untuk melakukan operasi di gerbang batas kota.
Operasi yang akan
dilakukan itu, rencananya akan dimulai Selasa (12/11/2024) malam dan akan melibatkan
personil gabungan.
"Rencananya Selasa
(12/11/2024) malam nanti, kami akan melakukan operasi di perbatasan kota. Kami
akan melakukan pemeriksaan terhadap setiap kendaraan yang masuk ke kota.
Sasarannya mulai dari Sajam, Miras dan barang terlarang lainnya," kata Safi'i.
Lanjut Safi'i, upaya lain
yang akan dilakukan yakni mengimbau masyarakat, pelaku usaha yang menjual Miras
agar menghentikan aktivitas jual beli miras jelang Pilkada serentak mendatang.
"Di Polsek- polsek
sekarang sudah berjalan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat khusus yang
jual Miras agar menghentikan aktivitas itu. Kita harapkan masyarakat ikut
berpartisipasi dalam menyukseskan Pilkada serentak mendatang berjalan dengan
lancar, aman dan damai," harap Safi’i.
Safi menambahkan peran
media dalam Pilkada sangat membantu terutama dalam hal menyosialisasikan
Pilkada dan memerangi money politik, berita hoaks dan sebagaianya.
“Media diharapkan menjadi cooling
system di masyarakat pada Pilkada serentak 2024 guna
mengjindari kampanye hitam atau kampanye negative,” jelas Safi’i.